Minggu, 18 Desember 2016

Dekorasi Kamar Tidur Minimalis Anak Perempuan

Dekorasi Kamar Tidur Minimalis Anak Perempuan – Sebuah ruangan kamar tidur, memang memiliki desain sesuai dengan karakteristik si penghuninya. Tentu saja akan berbeda antara desain kamar tidur anak laki – laki dengan anak perempuan contohnya. Nah, untuk anda yang memiliki anak perempuan, dan ingin mendesain kamar putri anda dengan desain yang cantik dan menarik, maka anda bisa mengaplikasikannya dengan berbagai macam jenis perabotan hingga warna cat dinding yang bisa disesuaikan dengan karakteristik ruangan anda. misalnya saja seperti warna pastel, warna – warna cerah, hingga penggunaan wallpaper dinding.

Untuk kamar tidur minimalis sekalipun, anda juga bisa mendekorasikan dengan berbagai macam furniture dan konsep yang menarik. Memang diperlukan penataan yang rapih, agar nantinya kesan sempit untuk dekorasi kamar tidur anak perempuan anda, tidak begitu terasa. Nah, untuk anda yang sedang bingung apa saja konsep dekorasi kamar tidur minimalis untuk anak perempuan yang bisa anda coba aplikasikan, berikut adalah beberapa rekomendasi menariknya untuk desain kamar tidur minimalis anak perempuan anda.

Dekorasi Kamar Tidur Minimalis Anak Perempuan


1. Penerapan karakter kartun untuk dekorasi

 

Penerapan karakter kartun untuk dekorasi

Dekorasi kamar tidur anak perempuan ini, bisa anda lakukan dengan melakukan penerapan karakter kartun dibagian selimut, hingga dinding sekitar kamar tidur. Anak – anak termasuk perempuan, memang sangat menggemari tokoh kartun, dan anda bisa menerapkan karakter gambar kartun kesayangan putri anda dikamar tidurnya.

2. Perpaduan warna biru yang simple

 

Perpaduan warna biru yang simple

Biasanya, untuk dekorasi kamar tidur anak perempuan, identik dengan warna merah muda, ungu, dan warna perempuan lainnya. Namun dengan pemilihan warna biru, serta dekorasi kamar dengan furniture yang simple, juga cocok untuk anda terapkan secara lebih menarik.

3. Wallpaper dinding yang elegan

 

Wallpaper dinding yang elegan

Selain itu, penerapan wallpaper dinding yang elegan ini, merupakan salah satu pilihan terbaik untuk anda aplikasikan, termasuk untuk desain kamar tidur anak perempuan anda. wallpaper yang menarik ini, akan semakin menambah kesan semarak dikamar tidur putri anda.

4. Perabot multifungsi

 

Perabot multifungsi

Untuk ruangan yang minimalis, memang memiliki luas yang tidak begitu besar. Maka dari itu, anda perlu untuk menerapkan perabotan multifungsi yang tentu saja sesuai untuk anda aplikasikan dihunian minimalis anda. seperti yang ada pada contohnya berikut ini.

5. Ornamen dinding dan perabot yang sesuai

 

Ornamen dinding dan perabot yang sesuai

Anda pun bisa menerapkan ornamen dinding dengan perabotan yang sesuai dengan konsep minimalis di kamar tidur putri anda. kesan feminim akan terasa dengan penerapan ornamen dinding ini, dan tentu saja mesti disesuaikan dengan warna yang diusung dengan furnitue lainnya agar terkesan selaras.

Demikian beberapa pilihan yang bisa anda coba gunakan dalam hal mendekorasi kamar tidur minimalis untuk anda perempuan anda. semoga bermanfaat sebagai pilihan desain kamar tidur yang menarik untuk anda aplikasikan dan selamat mencoba.

Tinggalkan komentar anda
EmoticonEmoticon